Pengertian Peta Adalah : Definisi, Peta Menurut Para Ahli, Rumus dan Cara Menghitung Skala Peta
Arti Peta adalah gambaran permukaan bumi pada bidang datar dengan skala tertentu melalui suatu sistem proyeksi. Peta dapat dilihat dengan berbagai cara yang berbeda, baik peta konvensional yang dicetak maupun peta digital yang tampilkan di layar komputer.
Pengertian Peta
Dilihat dari segi etimologi kata, kata “peta” berasal dari bahasa Yunani, yaitu mappa yang artinya taplak atau kain penutup meja. Peta adalah gambar sebagian atau keseluruhan permukaan bumi dengan perbandingan tertentu.
Berbeda dengan denah, peta menampilkan tempat yang lebih luas, dan didalamnya diberikan skala perbandingan dengan ukurannya yang asli, untuk menentukan seberapa besar objek pada keadaan yang sebenarnya. Peta juga digunakan sebagai representasi objek 3 (tiga) dimensi kedalam media dua dimensi.
Baca Juga : Pengertian Revolusi Bumi
Peta juga masih dibagi menjadi dua, yaitu peta umum dan peta khusus, penjelasannya sebagai berikut :
1. Peta Umum
Peta umum atau peta topografi adalah peta yang menggambarkan keadaan umum dari suatu wilayah, meliputi objek atau kenampakan alam dan buatan. Kenampakan alam misalnya; sungai dataran tinggi, dataran rendah, pantai laut, danau. Objek buatan misalnya, kota, desa, jalan tol, rel kereta api.
2. Peta Khusus
Peta khusus atau peta tematik adalah peta yang menggambarkan data-data tertentu di suatu wilayah. Misalnya seperti peta persebaran Fauna, peta cuaca atau peta hasil pertambangan di Indonesia.
Ilmu yang mempelajari pembuatan peta disebut kartografi, dan kumpulan dari beberapa peta disebut dengan Atlas. Ada pula peta yang dibuat di permukaan bulat yang disebut Globe atau dikenal dengan bola dunia.
Pengertian Peta Menurut Para Ahli
Ada banyak sekali penjelasan mengenai pengertian peta, di bawah ini adalah pengertian peta menurut para ahli yang berkompeten, diantaranya :
1. Aryono Prihandito
Menurut Aryono Prihandito, peta adalah gambaran permukaaan bumi dengan skala tertentu, digambar pada bidang datar melalui system proyeksi tertentu.
2. Erwin Rainsz
Menurut Erwin Rainsz, peta adalah gambaran konvensional dari ketampakan muka bumi yang diperkecil seperti ketampakannya kalau dilihat vertikal dari atas, dibuat pada bidang datar dan ditambah tulisan-tulisan sebagai penjelas.
3. Badan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional
Menurut Bakosurtanal, peta merupakan wahana bagi penyimpanan dan penyajian data kondisi lingkungan, merupakan sumber informasi bagi para perencana dan pengambilan keputusan pada tahapan pada tingkatan pembangunan.
4. International Cartographic Association
Menurut ICA, peta adalah gambaran atau representasi unsur-unsur ketampakan abstrak yang dipilih dari pemukaan bumi yang ada kaitannya dengan permukaan bumi atau benda-benda angkasa, yang pada umumnya digambarkan pada suatu bidang datar dan diperkecil/diskalakan.
Baca Juga : Pengertian Atmosfer
Rumus Skala Peta
Skala Peta adalah angka perbandingan antara jarak dua titik di atas peta dengan jarak tersebut di permukaan bumi. Ada 2 tipe skala yaitu skala numerik dan skala grafis. Skala numerik adalah skala yang dinyatakan dengan angka misal 1 : 10.000, sedangkan skala grafis atau skala garis atau balok adalah skala yang umumnya dinyatakan dalam kilometer, misalnya 10 km.
Dibawah ini adalah rumus skala peta yang bisa digunakan untuk menghitung skala peta, cara menghitung skala peta atau cara mencari skala, rumus jarak sebenarnya, mencari jarak sebenarnya, rumus perbandingan skala dan cara menghitung perbandingan skala. Berikut adalah pembahasan selengkapnya.
Rumus Skala Peta
Contoh menghitung Skala Peta
Cara menghitung skala peta
a. Jarak antara kota A dan B pada peta yaitu 3 cm. Jarak sebenarnya antara kota A dan B adalah 120 km. Berapakah skala peta tersebut dengan satuan cm?
perhitungan :
- Skala = Jarak Pada Peta : Jarak sesungguhnya
- Skala = 3 cm : 120 km
- Skala = 3 cm : 12.000.000 cm
- Skala = 1 : 4.000.000
Jadi bisa kita simpulkan skala peta tersebut adalah 1 : 4.000.000
b. Jarak kota Bekasi dan kota Bogor pada peta yaitu 2 cm. Jarak sebenarnya antara 40 km. Berpakah skala peta tersebut dengan satuan cm?
perhitungan :
- Skala = Jarak Pada Peta : Jarak sebenarnya
- Skala = 2 cm : 40 km
- Skala = 2 cm : 4.000.000 cm
- Skala = 1 : 2.000.000
Jadi bisa kita simpulkan skala peta adalah 1 : 2.000.000
Cara menghitung jarak sebenarnya
a. Pada peta berskala 1 : 20.000.000, jarak antara kota X dan kota Y adalah 3 cm. Berapakah jarak sebenarnya antara kota X dan kota Y?
perhitungan :
- Jarak sebenarnya = jarak pada peta/skala peta
- Jarak sebenarnya = 3 cm/1 : 20.000.000
- Jarak sebenarnya = 3 cm x 20.000.000/1
- Jarak sebenarnya = 60.000.000 cm
- Jarak sebenarnya = 60 Km
Jadi bisa kita simpulkan jarak sebenarnya antara kota X dan Y adalah 60 km.
b. Pada peta berskala 1 : 250.000, jarak antara rumah Andrey dan rumah Joko adalah 4 cm. Berapakah jarak sebenarnya antar rumah Andrey dan rumah Joko?
perhitungan :
- Jarak sebenarnya = Jarak pada peta x Skala
- Jarak sebenarnya = 4 cm x 250.000
- Jarak sebenarnya = 1.000.000 cm
- Jarak sebenarnya = 10 km.
Jadi bisa kita simpulkan jarak sebenarnya antara rumah Andrey dan rumah Joko adalah 10 cm.
Baca Juga : Pengertian Aurora
Cara menghitung jarak pada peta
a. Berapakah cm jarak antara kota X dan Y pada peta berskala 1 : 100.000, jika jarak sebenarnya antara kota X dan kota Y adalah 12 Km?
perhitungan :
- Jarak Pada Peta = Skala x Jarak Sebenarnya
- Jarak Pada Peta = 1 /100.000 x 12 km
- Jarak Pada Peta = 1/100.000 x 1.200.000 cm
- Jarak Pada Peta = 1.200.000/100.000
- Jarak Pada Peta = 12 cm
Jadi bisa kita simpulkan jarak antar kota X dan kota Y pada peta adalah 12 cm
b. Jarak sebenarnya antara SMA 38 dan SMA 109 yaitu 2 km. Jika pada peta berskala 1 : 200.000, berapakah jarak antara SMA 38 dan SMA 109?
perhitungan :
- Jarak Pada Peta = Skala x Jarak Sebenarnya
- Jarak Pada Peta = 1/200.000 x 2 km
- jarak Pada Peta = 1/200.000 x 200.000
- Jarak Pada Peta = 200.000/20.000
- Jarak Pada Peta = 1 cm
Jadi bisa kita simpulkan jarak antara SMA 38 dan SMA 109 pada peta adalah 1 cm.
Demikianlah penjelasan mengenai pengertian peta, peta menurut para ahli, rumus dan cara menghitung skala peta. Semoga tulisan ini bermanfaat dan dapat memberikan informasi yang dibutuhkan pembaca.