Pengertian Jurnal Umum Adalah : Tujuan, Prinsip Dasar, Fungsi, Bentuk, Manfaat, dan Contoh

Pengertian Jurnal Umum Adalah

Apa yang dimaksud dengan Jurnal Umum? Dalam bidang akuntansi, jurnal merupakan tempat pertama untuk mencatat transaksi. Salah satu pembahasan materi akuntansi adalah tentang Jurnal Umum. Sekarang kita akan membahas secara singkat, apa definisi jurnal umum.

Pengertian Jurnal Umum

Kata Jurnal umum berasal dari bahasa Perancis yaitu (Jour) yang berarti hari, merupakan buku harian yang digunakan untuk mencatat semua aktivitas transaksi sesuai dengan urutan tanggal dan secara kronologis. Didalam jurnal tercatat nama transaksi yang terjadi, kelompok akun, dan jumlah nominal pada kolom debit atau kredit.

Penggunaan jenis buku jurnal disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan, makanya jangan terkejut jika tiap perusahaan menggunakan pembukuan jurnal yang berbeda-beda, dipilih sesuai faktor efisiensi dan efektivitas perusahaan.


Tujuan jurnal umum

Apa tujuan jurnal umum? Tujuan jurnal umum adalah untuk melakukan identifikasi, penilaian, dan pencatatan dampak ekonomi dari sebuah transaksi maupun banyak transaksi pada sebuah perusahaan.

Selain itu, proses pencatatan tadi juga bertujuan untuk mempermudah proses pemindahan dampak transaksi yang terjadi ke dalam sebuah akun sesuai transaksi.


Prinsip Dasar Pembuatan Jurnal Umum

Prinsip Dasar Pembuatan Jurnal Umum antara lain :
  1. Mengidentifikasi bukti transaksi keuangan, contohnya adalah kuitansi, memo, nota, faktur dan lain-lain
  2. Memisahkan akun yang terpengaruh dengan transaksi yang terjadi kemudian membaginya dalam jenis mode, hutang, atau harta
  3. Memilih perubahan atas akun yang terkait dengan transaksi yang dilakukan, penambahan atau pengurangan nominal.
  4. Memilih debit atau kredit akun yang terkait dengan transaksi yang dilakukan, sebaiknya kita sudah menguasai cara menentukan debit-kredit di suatu akun
  5. Mencatat transaksi ke dalam jurnal umum sesuai dengan bukti transaksi.


Fungsi Jurnal Umum

Jurnal umum memiliki banyak fungsi, beberapa fungsi Jurnal umum antara lain :

Fungsi Historis

Transaksi yang dilakukan tercatat secara kronologis, diurutkan sesuai dengan tanggal terjadinya transaksi. Jurnal mencatat seluruh kegiatan perusahaan secara berurutan dan terus menerus setiap harinya.

Fungsi Mencatat

Jurnal mencatat seluruh transaksi yang dilakukan perusahaan, tidak ada yang tidak tercatat. Setiap perubahan modal, kekayaan, biaya, maupun pendapatan harus dicatat dalam jurnal umum, agar laporan keuangan perusahaan lengkap.

Fungsi Analisis

Pencatatan analisis berdasarkan pembagian nama akun, pencatatan debit maupun kredit dengan nominalnya.

Fungsi Instruktif

Jurnal umum berfungsi memberikan perintah dalam proses memasukkan data ke buku besar. Perintah untuk debit dan kredit akun yang terkait sesuai catatan yang ada pada jurnal. Pencatatan ini bukan hanya sebagai dokumen transaksi dalam perusahaan melainkan bersifat instruksi.

Fungsi Informatif

Jurnal umum memberikan informasi yang dibutuhkan terkait dengan transaksi yang dilakukan oleh perusahaan.

Baca Juga : Pengertian Buku Besar : Klasifikasi, Fungsi, Manfaat, dan Bentuknya


Bentuk Jurnal Umum

Bentuk Jurnal Umum Singkat

Keterangan nomer :
  1. Berisi tanggal, bulan, dan tahun kejadian transaksi. Untuk bulan dan tahun cukup ditulis satu kali saja setiap halaman judul, kecuali jika ada pergantian bulan/tahun.
  2. Diisi nomor bukti dokumen transaksi.
  3. Diisi oleh akun yang terkait dengan transaksi yang terjadi, yang akan di debet atau kredit.
  4. Diisi kode akun yang angkanya telah dipindahkan/tertera di buku besar.
  5. Diisi nilai nominal akun yang di debet.
  6. Diisi nilai nominal akun yang di kredit.
  7. Keterangan singkat tentang transaksi (optional).
Jika pencatatan sudah selesai, bisa kemudian dilanjutkan dengan pemindahan masing-masing akun ke buku besar.

Manfaat Jurnal Umum

Manfaat dilakukannya pencatatan pada jurnal umum, antara lain :
  1. Mengetahui pertambahan atau pengurangan suatu perkiraan.
  2. Mengetahui jumlah yang akan dicatat di satu atau lebih perkiraan.
  3. Mengetahui jumlah debet atau kredit harus seimbang.
  4. Dibuat referensi agar diketahui suatu jumlah telah di posting ke perkiraan yang tepat di buku besar sesuai perkiraannya.
  5. Dibuat referensi supaya diketahui suatu jumlah telah dilakukan posting ke perkiraan yang tepat di buku besar, sesuai nomor perkiraannya

Contoh Jurnal Umum

dilakukan transaksi di bulan Desember 2020, antara lain:

Tanggal 1: Pembelian peralatan kantor tunai sebesar Rp. 3.500.000
Tanggal 3: Pembayaran sewa gedung tunai sebesar Rp. 250.000
Sehingga bentuk jurnalnya sebagai berikut:
Contoh Jurnal Umum

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel